Honda Siapkan Teknologi Hybrid Baru Tahun Depan

Minggu, 21 Februari 2010

TEMPO Interaktif, Tokyo - Pabrikan Jepang, Honda Motor Corp., mengumumkan tengah menyiapkan teknologi hybrid baru yang akan disematkan pada produk-produk mereka.

Chief Operating Officer Research & Development Honda mengatakan target ini merupakan bagian dari rencana memproduksi kendaraan hijau pabrikan tersebut.

"Kami sudah melewati tahap penelitian dan kini memasuki pengembangan model," kata Tomohiko Kawanabe, Honda COO R&D dalam wawancara dengan kantor berita Reuters.

Saat ini Honda sudah memiliki beberapa model teknolgi hybrid seperti Insight, Civic atau sport compact baru CR-Z. Namun mereka berniat membangun teknolgi yang juga bisa dimasukkan pada model kendaraan yang lebih besars seperti minivan Honda Odyssey atau model SUV, Honda Pilot.

Tentunya menarik bagaimana persaingan Honda dalam membangun kendaraan ramah lingkungan dan hemat bahan bakar. Sejauh ini Honda bersaing ketat dengan pabrikan lain asal Jepang Toyota yang memiliki Toyota Prius.

Tomohiko Kawanabe mengatakan mobil listrik-listrik produksi Honda ini hanya menggunakan motor tunggal (bukan dua seperti pada Prius) dan baterai NiMH yang memungkinan ongkos produksinya lebih murah.

0 komentar: